oleh

PPKM Darurat: Diklat di BLK Komunitas Bogor Diberhentikan

Bogor, Bewarapakidulan.info – Dengan diberlakukannya PPKM Darurat yang terhitung pada tanggal 3 Juli 2021 hingga 20-07-2021 Kegiatan Pendidikan dan pelatihan di Balai Latihan Kerja (BLK) Komunitas Parung Bogor yang diselenggarakan oleh Yayasan Harapan Kesejahtraan Umat Kabupaten Bogor, diberhentikan dan memulangkan para peserta Diklat.

Adanya PPKM Darurat di Wilayah Bogor, Pelaksanaan diklat yang telah jadwalkan untuk 24 hari kedepan  menghentikan kegiatan tersebut.

Pengelola BLK Komunitas Yayasan Kesejahtraan Umat, Rayendra, mengatakan, dengan adanya pemberlakuan PPKM, pihaknya menutup sementara kegiatan pelatihan dan pendidikan tersebut.

“untuk sementara waktu pelatihan dan Pendidikan ini kita tutup dulu, bukannya tidak  penting tapi Kita lebih mengutamakan kesehatan,” katanya.

READ  Antispasi Lonjakan Kasus Covid-19, Satgas PPKM Darurat Warungkondang, Terus Lakukan Penyekatan

Sementara itu Intruktur pelatihan Diklat, Rio (27) berpesan pada semua pserta, tetap semangat dan tetap bersinergi, jaga kesehatan selama tinggal dirumah dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan.

“insyaalloh setelah PPKM Darurat ini telah dibuka kembali kita akan memulai lagi untuk beraktivitas dan membuka Diklat di BLK ini,” pesannya.

Dilain pihak, Achsan Surayit (22) peserta dari perwakilan wilayah provinsi Banten megucapkan terimakasih kepada Penyelengara, instruktur, teman teman peserta juga permohonan maaf.

READ  Rumah Tahfidz Baitul Quran AL Karim Laksanakan Pemotongan Hewan Qurban

“saya ucapkan terimakasih pada pihak penyelenggara dan instruktur juga teman teman peserta, saya mohon maaf apabila ada kesalahan selama menjalani pendidikan di BLK ini,” ucapnya.

Hal senada juga diungkapkan Clara (17) peserta didik termuda di BLK tersebut, “semoga covid 19 ini cepat berlalu dan kita semua bisa berkumpul lagi belajar bersama menimba ilmu untuk bekal kita dimasa mendatang dengan harapan menjadi Wira usahawan yang sukses,” ungkap dan pungkasnya.

Acara ditutup dengan doa yang di pimpin oleh ketua Angkatan Dindin Syarifudin, dilanjutkan dengan poto bersama. (syarif noor)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

6 komentar

  1. Ping-balik: Sevink Molen